John Wycliffe: Morningstar of the Reformation (THE BONES WHICH WERE BURNED)


 

John Wycliffe dilahirkan di Yorkshire, Inggris (c. 1320-1330). Wycliffe adalah seorang theolog dan filsuf berkebangsaan Inggris sekaligus juga seorang Reformator. Ia berjasa di dalam pekerjaannya menulis terjemahan lengkap Alkitab berbahasa Inggris, yang pada mulanya berbahasa Latin. Wycliffe termasuk di dalam salah satu Reformator awal gereja. Teorinya yang membahas mengenai Ecclesiastical Polity membatasi kekuasaan gereja di abad ke-14, dan pada tahun 1378 ia mulai menyerang kepercayaan dan praktik gereja yang dianggapnya tidak sesuai dengan Alkitab. Pandangan dan pemikirannya yang kontroversial ini dipropagandakan oleh para pengikutnya, The Lollards, kaum scholar dari Oxford.

Wycliffe adalah seorang yang cukup terpandang di Inggris pada masanya akibat ketekunan dan keunggulan akademisnya. Pada studi tingkat sarjana, Wycliffe menyibukkan dirinya dengan ilmu alam (natural science) dan matematika, lalu karena kemampuannya yang mumpuni ia diberikan kesempatan untuk melanjutkan studi lanjutnya dalam bidang filsafat. Wycliffe juga kembali mengambil sarjana dalam bidang theologi sebab ia memiliki minat yang begitu besar dalam pembelajaran Alkitab. Akibat kegemilangannya, tahun 1365 Wycliffe diangkat menjadi kepala dari Canterbury Hall oleh Simon Islip, Uskup Agung Canterbury. Tidak jauh dari waktu pengangkatannya, antara tahun 1366 dan 1372 Wycliffe mendapatkan gelar doktor theologinya. Dengan itu, ia berhak memberikan pengajaran theologi sistematis.

Namun Wycliffe bukan hanya tersohor karena kepintarannya dalam bidang akademis, tetapi akibat kontribusinya di ranah politik gerejawi (ecclesiastical politics) pada tahun 1370-an. Kesibukannya mendalami firman Tuhan mendorong dirinya untuk mereformasi gereja, yang kemudian juga memengaruhi negara Inggris dan dunia setelahnya. Dengan pengertiannya akan firman Tuhan ini, ia mengkritisi berbagai praktik gereja pada masanya.

Paus di masa itu telah menuntut bahwa hak milik gereja-gereja di Inggris adalah milik Paus. Wycliffe tidak menyetujui tuntutan tersebut. Ia berpendapat bahwa raja Inggris tidak berhutang finansial apa pun kepada Paus. Wycliffe berpendapat bahwa harta milik gereja merupakan milik negara. Hal ini mendorongnya untuk menyelidiki prinsip kepemilikan di dalam Alkitab. Sampai ia berkonklusi bahwa gereja tidak seharusnya memiliki harta duniawi sampai seperti itu. Gereja harus menjadi sederhana di hadapan Allah seperti di zaman para rasul. Oleh karena itu, Paus dan konsilinya harus tunduk di bawah hukum Allah, sebab Kristuslah Sang Kepala Gereja yang sejati. Bahkan Wycliffe sampai mengatakan bahwa Paus adalah si Anti-Kristus.

Kejadian ini membuat semakin panas api pertikaian antara Gereja Roma Katolik dan John Wycliffe. Wycliffe menganggap standar kebenaran sepenuhnya berada dalam Alkitab. Jika suatu tuntutan tidak dapat dibuktikan dasarnya melalui Alkitab, ia menolak dan menghitungnya sebagai penyelewengan. Maka, Wycliffe dikenal sebagai seorang hamba Tuhan yang cukup gamblang dalam mempertahankan pandangannya. Ia tidak bisa berkompromi jika memang praktik gereja dan Paus tidak sesuai dengan Alkitab. Ketaatannya kepada firman Tuhan ini yang membuatnya menemukan banyak sekali kebenaran yang diabaikan dan diselewengkan oleh gereja. Iman kepercayaan terhadap firman Tuhan seperti Wycliffe inilah yang diadopsi oleh para Reformator selanjutnya.

Belum lagi Wycliffe menolak dan mengutuk pandangan gereja yang berpendapat bahwa penghapusan dosa dan keselamatan orang yang sudah mati dapat dibayar dengan membeli surat indulgensia dari gereja. Dalam doktrin “Justification by Faith” yang dibahas oleh Wycliffe dalam tesisnya, ia menuliskan: “Trust wholly in Christ, rely altogether on His sufferings; beware of seeking to be justified in any other way than by His righteousness. Faith in our Lord Jesus Christ is sufficient for salvation. There must be atonement made for sin according to the righteousness of God. The person to make this atonement must be God and man.” Wycliffe bahkan meringkas tesisnya yang berisikan kebenaran Alkitab (sekaligus penolakan terhadap kesalahan ajaran gereja) menjadi traktat ringkas yang mudah dimengerti oleh orang awam atau rakyat biasa.

Walaupun Wycliffe telah berkali-kali ingin dihakimi dan dijatuhi hukuman oleh gereja, ia kerap didukung dan dilindungi oleh John of Gaunt, Duke of Lancaster. Lalu, pengajarannya juga cukup terkenal dan diterima di daerah Kerajaan Bohemia (sekarang bagian barat Republik Ceko). Pandangan reformasinya pun mendapat banyak dukungan di London, karena para bangsawan dan orang-orang di bawahnya senang mendengarkan khotbah dari Wycliffe. Ia berkhotbah di banyak gereja, dan kota London menerimanya. Yang justru menolak dan melawan Wycliffe adalah para biarawan yang merasa terancam oleh pengajaran Wycliffe ini.

Pada musim panas tahun 1381 Wycliffe menggarap doktrin mengenai perjamuan kudus di dalam dua belas kalimat pendek, dan menganjurkan untuk menyebarluaskannya ke banyak tempat, tetapi hierarki negara Inggris menentangnya. Rektor Universitas Oxford juga mencap deklarasinya sebagai bidat. Bahkan John of Gaunt meminta Wycliffe untuk menenggelamkan niatnya mereformasi kesalahan gereja ini. Namun Wycliffe bersikeras mempertahankan kepercayaannya. Ia justru memublikasikan pandangannya terhadap subjek ‘Transubstansiasi’ yang dianggapnya telah disalahmengertikan oleh Gereja Roma Katolik. Ia juga menuliskan traktat itu di dalam bahasa yang dapat dimengerti oleh kaum awam. Pandangannya ini tidak hanya sebatas pembelajaran saja, tetapi juga mencelikkan mata orang banyak. Dengan demikian, pengikut Wycliffe, The Lollards, semakin bertambah dalam jumlah yang besar.

Dekat dengan perlawanan Wycliffe terhadap doktrin gereja ini, pada tahun 1381 terjadilah Revolusi Petani di Inggris, sehingga Wycliffe dianggap telah memotori pemberontakan tersebut. Walaupun Wycliffe sangat tidak menyetujuinya, tulisan-tulisan Wycliffe pada akhirnya dilarang untuk dipublikasikan, dan diperintahkan untuk dibakar. Ia sendiri kehilangan kedudukannya di Oxford dan tidak diperbolehkan lagi berkhotbah. Akhirnya Wycliffe dan para pengikutnya diusir dari Oxford.

Namun akibat pengusirannya, ia memiliki waktu untuk memfokuskan dirinya menerjemahkan Alkitab bersama dengan para pengikutnya. Menurut Wycliffe, setiap orang harus diberi keleluasaan membaca firman Tuhan dalam bahasanya sendiri. “Oleh karena Alkitab berisikan Kristus, yang diperlukan untuk mendapatkan keselamatan, maka Alkitab sangat diperlukan bagi semua orang, bukan hanya bagi para imam saja,” tulisnya. Menerjemahkan Alkitab dari versi Vulgata (Latin) adalah inisiatif dari Wycliffe. Walaupun dalam pekerjaannya menerjemahkan Alkitab sering kali ia dihadapkan dengan pengadilan dan masalah, kerinduannya melihat setiap pribadi membaca dan mengerti firman Tuhan tidak terbendung. Hal itu yang membuatnya terus berjuang dalam penerjemahan Alkitab.

Meskipun banyak yang berusaha untuk membunuh Wycliffe, belas kasihan Allah memperbolehkannya untuk beristirahat dengan tenang di atas tempat tidurnya. John Wycliffe meninggal dunia pada akhir tahun 1384, tepat 31 Desember 1384, akibat serangan stroke yang telah dialaminya beberapa tahun terakhir. Namun kebencian terhadapnya tidak berujung sampai di sini. Tiga puluh tahun setelah kematiannya (4 Mei 1385) Konsili Konstanz yang diadakan oleh Gereja Roma Katolik di Konstanz, Jerman, menetapkan ajaran Wycliffe sebagai bidat. Sampai dua belas tahun setelahnya, oleh perintah Paus Martin V, tulang belulang milik Wycliffe digali dan dibakar, lalu abunya dibuang ke aliran sungai Swift.

Sama hebatnya dengan semangatnya menerjemahkan Alkitab, semasa hidupnya Wycliffe juga tidak lupa menggarap masyarakat Inggris dengan pengajarannya. Dari sana muncullah para penginjil yang rendah hati (dikenal juga sebagai kaum Lollards) yang tidak hanya membaca namun juga dengan setia memberitakan Injil dan mengajarkan firman Tuhan. Semangat dan api yang dimiliki mereka dalam penginjilan dan pengajaran firman Tuhan tidak padam meskipun tulang belulang Wycliffe habis dibakar dan mereka mengalami penganiayaan.

Walaupun begitu kejinya penganiayaan terhadap para pengikut Wycliffe, gerakan dan semangatnya tetap bertahan ratusan tahun setelahnya. Bagi mereka yang telah mengenal John Wycliffe, tidaklah heran dengan apa yang dilakukan Martin Luther di Wittenberg, sebab Reformator Jerman ini pun memiliki fondasi yang sama dengan Wycliffe. Begitu juga dengan John Hus, sang pra-Reformator di Kerajaan Bohemia.

John Wycliffe telah dipakai oleh Tuhan sepanjang hidupnya, dipersiapkan untuk menjadi pembuka jalan bagi gerakan Reformasi setelahnya. Sehingga ia juga akrab disebut sebagai “The Morning Star of the Reformation”. Kepekaan yang dimilikinya tidak sering kita jumpai. Dibutuhkan hati yang dipenuhi oleh anugerah Allah untuk dapat melihat kesalahan yang ada pada sebuah zaman. Berhubung setiap kita bergerak di dalam zaman, dan sering kali terhanyut arus ini, kita perlu bertekun dalam mempelajari firman Tuhan, dan juga rendah hati tunduk di bawah-Nya.


John Wycliffe, born a native of Yorkshire, England, studied at Oxford University, where he majored in scholastic philosophy and theology. He began teaching at Oxford and became known as a brilliant scholastic theologian and one of the most respected debaters of his time.

However, his views opposed the practices and teachings of the Roman Catholic Church. Many of the prelates, friars, priests, and bishops turned against him and his followers.

This occurred at a time when organized religion had become depraved and corrupted. People gave lip service to the things of God, but they denied Him by their lifestyles. Early Christians were often persecuted and martyred by those of the secular world, but John Wycliffe faced persecution from those who claimed to be serving in the name of Christ.

Wycliffe disagreed on the following points: 1. The Holy Eucharist, after the consecration by a priest, is not the actual body of Christ. 2. The Church of Rome is not the head of all churches; nor did Peter have any more power given him by Christ than to the other apostles. 3. The pope has no more keys to the church than any other in the priesthood. 4. The Gospel by itself is a rule sufficient to rule the life of every Christian person on the earth, without any other rule. 5. All rules that are made to govern religious people add no more perfection to the Gospel of Jesus Christ than does white color to a wall. 6. Neither the pope nor any other prelate should have prisons in which to punish transgressors.

Wycliffe was commanded by church authorities to stop teaching his doctrines, but that did not stop him. He continued to teach the truth with more boldness. He was brought before the council several times, but he never stopped being faithful to God’s Holy Word. He was continually harassed and threatened, even banished for a time, but he was able to return to the parish at Lutterworth and become the parish priest. John Wycliffe died in his sleep on December 31, 1384 at the age of fifty-six.

His supporters removed all of the statues and icons from his church in honor of his doctrines and teachings. Thirty-one years later, the Council of Constance removed his remains from their place of burial, burned them, and threw the ashes into the river. They felt that this would put an end to his teachings, but Wycliffe’s doctrines could not be destroyed because they were based on God’s Word.


John Wycliffe was one of those exceptional individuals who seem to have been born before their time. A brilliant and courageous cleric and scholar, he became known as “the morning star of the Reformation.”

Wycliffe is mainly remembered for producing the first Bible in English, though recent scholarship suggests that he was not the actual translator but rather the inspiration and figurehead for that dangerous and secretive undertaking. Mystery still surrounds the sudden appearance of numerous hand-copied Bibles among a population who previously had been held in scriptural illiteracy by a church jealous of its influence, power, wealth and privileges.

Most authorities cite 1324 as the date of Wycliffe’s birth. He was born in Yorkshire, England, but little is known about his life before he entered Oxford. Wycliffe became a fellow of Merton College and, in about 1360, Master of Balliol College. By this time he had a reputation as an outstanding theologian and philosopher at the university and was a principal speaker at theological debates. In 1361 he was appointed vicar of the parish of Fillingham and later rector of Lutterworth.

Remarkably for his day, Wycliffe regarded the Bible as a living and authoritative book. He saw and commented on the many discrepancies between the standards set by Scripture and the practices of the church. He gave a series of discourses on the whole Bible—something that was entirely new and revolutionary. He declared the Bible to be the highest authority for every Christian, and the standard of faith and human perfection.

Noting that the Bible said the gospel was to be given freely, Wycliffe attacked the money-grabbing and impoverishing practices of the medieval church. He criticized such unscriptural practices as prayers to saints, pilgrimages and the selling of indulgences. He also condemned confessions, images and celibacy. Decrying the feudal power of the church, he held that each person was directly responsible to God.

During this period, tensions between Rome and the English King Edward III were escalating. In 1374 Wycliffe was appointed to a royal commission created to resolve a number of the issues that had arisen. Many of the bishops on the commission accepted bribes of lucrative jobs, however, and the body failed in its role. Wycliffe, on the other hand, refused to be bribed. This gained him favor with parliament and the king’s fourth son, John of Gaunt, though not with the bishops.

In 1376 Wycliffe wrote On Civil Dominion, in which he said, “England belongs to no pope. The pope is but a man, subject to sin; but Christ is the Lord of lords, and this kingdom is held directly and solely of Christ alone.”

The treatise resulted in his being called to answer charges before a group of bishops at St. Paul’s Cathedral. He arrived in the company of two very powerful supporters: the marshal of England, Lord Percy, and John of Gaunt, who was administering the kingdom during Edward III’s terminal illness. When Percy presumed to tell Wycliffe he could be seated rather than stand during the proceedings, the bishops were so enraged that a riot broke out, disrupting the trial, and Wycliffe and his party escaped unharmed.

In 1378, shortly after the death of Edward III, Wycliffe wrote On the Truth of Holy Scripture, in which he stated his view that the Bible is without error and constitutes the ultimate authority in matters of doctrine.

That same year he was again summoned to appear on trial before the bishops. Shortly after the trial began, the proceedings were interrupted by the arrival of a message from the king’s widow asking that no verdict be brought against Wycliffe. The trial ended with the bishops simply telling him not to air his controversial opinions at the university or from the pulpit.

Three years later Wycliffe rejected the church’s teaching on transubstantiation in his treatise On the Eucharist, and he lost many of his supporters, including John of Gaunt. This was also the year of the Peasants’ Revolt, which Wycliffe was accused of inspiring. The following year a council of theologians decreed that his writings contained heresy, and parliament issued a bill condemning his teachings.

Perhaps because of his tremendous popularity, Wycliffe was not punished but allowed to retire to the rectory at Lutterworth. While there, he continued to write. He now spurned Latin, however, as the language used to hold his people in bondage, and began to write only in English. He believed that the common man should be able to read the Scriptures in his own language. Who actually penned the Wycliffe Bible is shrouded in some mystery, but two of Wycliffe’s followers, Nicholas Hereford and John Purvey, are the most likely candidates. The translation was made from Jerome’s Latin Vulgate rather than the original Greek and Hebrew, which were not well known in England at the time.

Wycliffe died from the effects of a stroke in 1384, but persecution of his followers continued. In 1401 a new law ordered that heretics be burned at the stake, and shortly afterward Archbishop Arundel declared that it was illegal even to read the English Bible. He decreed that no one should translate any part of the Bible into the English language nor read any of Wycliffe’s writings (or other writings of a similar nature), either publicly or privately. Anyone who defied these orders would be burned at the stake as a supporter of heresy.

Decades after his death, Wycliffe and his teachings were still perceived to be a threat by the church at Rome. Because he had escaped the prescribed punishment for heresy, he was tried a second time in 1415 and this time condemned. The Council of Constance ordered that his body be disinterred and burned. Pope Martin V approved the order, and the deed was carried out in 1428, approximately 44 years after Wycliffe’s death. His bones were burned in a field of execution and the ashes scattered in the River Swift near Lutterworth.

Tinggalkan komentar